Info Sekolah
Senin, 09 Sep 2024
  • Selamat datang di Website resmi MIN 1 Kota Madiun
  • Selamat datang di Website resmi MIN 1 Kota Madiun

SISWA MIN 1 KOTA MADIUN RAIH 2 KEJUARAAN DI AJANG SINGLE EVENT TENIS MEJA

Peraih : Ananda Fadhil Akbar Saputra kelas 5 meraih juara 3 tunggal dan Asfa Trismukti Wijaya kelas 4 meraih juara 3 ganda.

Kota Madiun (MIN 1) – (26/09) bertempat di Gedung Kesenian Jl Ringin No 7 Kejuron, Kecamatan Taman Kota Madiun, dua siswa MIN 1 Kota Madiun kembali mengukir prestasi dalam kejuaraan Single Event Tenis Meja. Ananda Fadhil Akbar Saputra kelas 5 meraih juara 3 tunggal dan Asfa Trismukti Wijaya kelas 4 meraih juara 3 ganda. Perlombaan berlangsung mulai pukul 08.00 s/d selesai.

Rasa bahagia bercampur haru terpancar dari wajah 2 atlet tenis meja cilik kebanggaan MIN 1 Kota Madiun. Latihan yang dilakukan bersama guru ekstra tenis meja di madrasah selama ini berujung kemenangan. “Niat, tekad yang bulat, giat berlatih, semangat pantang menyerah adalah kunci utama jika ingin bisa dan sukses bermain serta bertanding tenis meja, ucap Fadhil”.

“Sangat bangga atas prestasi yang terus diraih oleh para juara, saya berharap untuk ditingkatkan dan dipertahankan, arahan dan motivasi tidak lupa selalu kami berikan. Kejuaraan tidak mudah diraih tanpa adanya arahan, motivasi, dan pelatihan yang berkesinambungan. Semoga MIN 1 Kota Madiun selalu mengedepankan prestasi dan dapat mewujudkan generasi yang berakhlak rabbani sesuai visi madrasah”tutur bapak Hermanto, S.Pd selaku guru ekstra tenis meja di MIN 1 Kota Madiun. (AN)