Rabu, 24 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

Rapat Kerja dan Pertandingan Persahabatan Kemenag Kota Madiun Melawan Kemenag Kabupaten Mojokerto

Rapat Kerja dan Pertandingan Persahabatan Kemenag Kota Madiun Melawan Kemenag Kabupaten Mojokerto

Pada hari Jumat (29/01/16) yang lalu, perwakilan madrasah yang tergabung dalam tim olahraga yang menjadi kebanggaan Kemenag Kota Madiun berangkat menuju Pacet, Mojokerto untuk mengikuti Rapat Kerja dan Pertandingan Persahabatan Kemenag Kota Madiun Melawan Kemenag Kabupaten Mojokerto. Kegiatan berlangsung selama tiga hari, yaitu pada hari Jumat hingga Minggu (29-31/01/16) kemarin. Setibanya di Penginapan Villa Nabila Pacet, Mojokerto, malam harinya dibuka dengan agenda yang pertama yaitu rapat kerja mengenai pengembangan visi dan misi dari masing-masing�madrasah serta visi dan misi dari masing-masing �Lembaga Kementerian Agama Kota Madiun dan Lembaga Kementerian Agama Kabupaten Mojokerto.�Setelah agenda yang pertama selesai digelar, keesokan harinya dilanjutkan dengan�agenda yang kedua, yaitu pertandingan persahabatan yang meliputi pertandingan bola volli, futsal, dan juga bulu tangkis. Kegiatan kunjungan ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Kemenag Kota Madiun untuk bertandang dan bersilaturrahmi di Lembaga Pemerintahan yang senada, setelah sebelumnya mengunjungi Kemenag Kabupaten Pacitan di akhir tahun 2015 yang lalu dengan agenda yang sama. Dengan niat yang mulia ini, diharapkan kedepannya Lembaga Pemerintahan Kementerian Agama Kota Madiun mampu merangkul seluruh �Lembaga Pemerintahan Kemenag seluruh Provinsi Jawa Timur dalam rangka memajukan pengembangan madrasah tercinta menjadi keluarga besar yang selalu solid dan bersaing secara objektif demi mencetak generasi yang berprestasi dan berakhlak mulia.

Dalam pertandingan yang digelar, Tim Kemenag Kota Madiun lagi-lagi mampu menggondol gelar juara dengan poin yang cukup mencengangkan, yaitu 22 poin unggul setelah mengalahkan Tim Futsal Kemenag Kabupaten Mojokerto�yang hanya memperoleh 16 poin selama 4 x 15 menit pertandingan. “Sangat menyenangkan dan begitu meriah kegiatan yang diadakan. Selain kegiatan ini dijadikan sebagai media silaturrahmi, kegiatan ini juga diadakan untuk mempererat tali persaudaraan, sehingga keakraban akan selalu terjalin,” Tutur Bapak Rizki, Perwakilan dari MIN Demangan Kota Madiun. Semoga agenda rutinan ini bisa menjadi contoh bagi Lembaga Kementerian Agama yang lainnya. (IDA)

penulis
Administrator

Tulisan Lainnya

0 Komentar

KELUAR