Sabtu, 20 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

MIN DEMANGAN IKUTI UPACARA PERINGATAN HAB KEMENAG KE-71 TAHUN 2017

Kota Madiun (MIN Demangan) – Selasa, 3 Januari 2017 bertempat di halaman MAN 2 Kota Madiun Jl. Sumber Karya, siswa serta seluruh guru dan pegawai MIN Demangan mengikuti upacara bendera peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama (HAB KEMENAG) ke-71 tahun2017. Upacara peringatan HAB KEMENAG ke-71 Tahun 2017 ini mengangkat tema “Lebih Dekat Melayani Umat”.

Upacara peringatan HAB KEMENAG kali ini berjalan dengan tertib dan khidmat. Petugas upacara berasal dari guru-guru dari madrasah yang ada di bawah naungan KEMENAG Kota Madiun. Bapak Sumanto dari MIN Demangan mendapat kehormatan menjadi komandan upacara pada pelaksanaan upacara kali ini. Peserta upacara ini diikuti oleh siswa dan seluruh guru dan pegawai yang ada di bawah naungan KEMENAG Kota Madiun. Upacara dilaksanakan mulai jam 07.30 hingga pukul 09.00 dengan tertib dan penuh khidmat.

Sebelum upacara dimulai acara di dahului dengan pembacaan para peraih juara pada AKSIOMA dan lomba yang diadakan oleh KEMENAG Kota Madiun serta pemberian penghargaan kepada MIN Demangan sebagai sekolah Adiwiyata Nasional. Selain pemberian penghargaan pihak KEMENAG juga memberikan 20 sepeda kepada siswa dan siswi dari berbagai madrasah yang ada di Kota Madiun. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Bapak Amir membacakan langsung naskah pidato sambutan Menteri Agama (Menag). Dalam sambutan tersebut Menteri agama, Lukman Hakim Saifuddin menyatakan, Dengan “Lebih Dekat Melayani Umat”, kita akan lebih memahami apa yang mesti diperbuat untuk memperbaiki peradaban di negeri tercinta. Dalam sambutannya beliau berpesan kepada seluruh jajaran Kementerian Agama agar senantiasa menjaga marwah kementerian yang kita cintai sebagai organisasi yang sarat dengan nilai, kultur, dan tradisi baik.

Semoga dengan melaksanakan upacara peringatan HAB KEMENAG Ke-71 Tahun 2017 semakin menambah semangat para jajaran Kementerian Agama untuk meningkatkan peran strategisnya untuk mendukung perbaikan peradaban di Indonesia. (ITS)

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR