Kamis, 25 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

MIN 1 TERIMA PENGHARGGAN JUARA TRYOUT SD/MI SE-KOTA MADIUN

MIN 1 TERIMA PENGHARGGAN JUARA TRYOUT SD/MI SE-KOTA MADIUN

Kota Madiun (MIN 1 Kota Madiun) – MIN 1 Kota Madiun kembali menorehkan prestasi di tingkat SD/MI Se-Kota Madiun. Kali ini siswa-siswi kelas VI MIN 1 Kota Madiun berhasil mengharumkan nama almamater tercinta. Tepat pada senin kemarin (17/09) bertempat di halaman SMPN 2 Kota Madiun 2 dari beberapa siswa kelas VI MIN 1 Kota Madiun menerima penghargaan 10 besar juara Tryout Ujian Nasional tingkat SD/MI se Kota Madiun.

Kegiatan Tryout kelas VI SD/MI yang diselenggarakan oleh SMPN 2 Kota Madiun ini dalam rangka memperingati HUT yang ke 72 Tahun. Tryout ini diselenggarakan selama empat hari berturut-turut, yakni pada tgl 10, 12, 13, 14 september kemarin. Kali ini MIN 1 Kota Madiun berhasil menduduki peringkat 1 yang diraih oleh ananda Farrel Prayata Aulianto dengan nilai 92, dan peringkat 4 oleh ananda Zalva Bintang Raisha Heidin dengan nilai 88. Kedua siswa ini berhasil meraih kedudukan 5 besar dari total peserta sebanyak 863 siswa kelas VI SD/MI se Kota Madiun.

“Capaian prestasi yang luar biasa bagi anak-anak kelas VI yang baru setengah semester ini” ucap pak Afiq salah satu guru kelas VI MIN 1 Kota Madiun. “dengan mengikuti kegiatan seperti ini, bisa menambah pengalaman anak-anak dalam mengetahui seperti apa sih bentuk Ujian Nasional itu, dengan banyak latihan dan mengikuti Tryout seperti ini mereka tidak akan kaget dan insyaallah bisa memperoleh hasil yang maksimal nantinya” Ungkap beliau. (ITSNA)

KELUAR