Jumat, 19 Apr 2024
  • Selamat datang di website MIN 1 Kota Madiun, Madrasah Negeri Unggulan dan Berprestasi.

SISWA MIN 1 KOTA MADIUN RAIH JUARA 1 MTQ PUTRA DIAJANG PORSENI KOTA MADIUN TAHUN 2019

SISWA MIN 1 KOTA MADIUN RAIH JUARA 1 MTQ PUTRA DIAJANG PORSENI KOTA MADIUN TAHUN 2019

Kota Madiun (MIN 1) – MIN 1 Kota Madiun menjuarai berbagai cabang perlombaan yang ada dalam PORSENI Tingkat Kota Madiun Tahun 2019. Tidak lain dan tidak bukan MIN 1 Kota Madiun yang selalu menorehkan sejuta prestasi di setiap ajang perlombaan bergengsi baik ditingkat Kota maupun Tingkat Nasional, kini dalam PORSENI 2019  sudah banyak prestasi dibawa pulang oleh lembaga kita. Dan semakin terasa komplit dalam ajang PORSENI Tahun 2019 ini MIN 1 Kota Madiun sudah banyak menjuarai cabang perlombaan baik seni maupun olahraga. MTQ adalah salah cabang perlombaannya. Dan dalam cabang MTQ ini MIN 1 Kota Madiun lagi lagi menjadi Jawara untuk kontingen putra. MTQ yang diwakili oleh siswa terbaik MIN 1 Kota Madiun yaitu Afrizal Rizky Aminudin untuk kontingen putra dan Hany Madya Pertiwi  untuk kontingen putri. Afrizal dan Hany adalah sapaan akrab mereka. Mereka juga tidak main-main dalam mengikuti kompetisi ini. Semua dibuktikan dengan adanya kemenangan yang diraih oleh dua siswa siswi ini. Afrizal yang ditetapkan menjadi Juara 1 dalam cabang MTQ. Dan Hany ditetapkan menjadi Juara Harapan 1 dalam cabang MTQ. Membanggakan !!!

Segala prestasi yang diukir siswa-siswi MIN 1 Kota Madiun berkat usaha dan do’a seluruh keluarga besar MIN 1 Kota Madiun. “Alhamdulillah satu lagi prestasi MIN 1 Kota Madiun, Afrizal memperoleh juara 1 MTQ dan Hany memperoleh juara harapan 1 MTQ,dan perjuangan tidak sebatas ini. Kami mohon Do’a nya semoga kami juga bisa memberikan tampilan terbaik diajang kompetisi ditingkat Provinsi nantinya.” Ucap Bapak Ridwan selaku guru pendamping MTQ.

Di Bulan Agustus tahun 2019 semakin komplit, special dan penuh kejutan. MIN 1 Kota Madiun adalah salah satu Madrasah Ibtidaiyah Negeri di Kota Madiun yang menorehkan banyak prestasi. Mohon do’a dan dukungannya semoga MIN 1 Kota Madiun bisa beradu berkompetisi ditingkat Nasional dan  terus berjaya. MIN 1 Kota Madiun bisa menjadi Madrasah yang lebih baik dan menjadi Madrasah Ibtidaiyah Negeri terpercaya pilihan masyarakat Kota Madiun dan sekitarnya. (EM)

KELUAR