Pada hari Selasa (25/08) siswa MIN 1 Kota Madiun kembali mengukir prestasi dimasa pandemik covid-19. Siswa bernama lengkap Calya cinta raisha rachim meorehkan prestasi di event bercerita anak yang diadakan Radio Republik Indonesia (RRI) Madiun. Even ini menangkat topik Merdeka dari Covid dengan siswa yang mengikuti lomba menceritakan pengalaman, perasaan dan harapan tentang situasi covid-19. Event yang berdurasi 5 menit ketika tampil ini membawa Calya Cinta menjadi Harapan Juara 2. Even ini diselenggarakan tingkat karesidenan Madiun karena banyak peserta dari luar daerah Kota Madiun.
Pada awal seleksi siswa mengirimkan audio dan naskahnya via email. Seluruh peserta berjumlah 93 peserta dan diambil 6 finalis. Calya Cinta mendapatkan nomer urut 4 pi saat tampil sebagai finalis. Dengan judul semua karena corono membawa siswa cantik ini menjadi juara.
“Seleksi awal melalui pengiriman audio dan naskah via email dan penetapan masuk ditahap final hanya berselang sehari saja” ucap Calya lewat pesan singkat. Sambung Ibu Okta Guru Pembina saat ditemui saat selesai perlombaan mengatakan “Secara keseluruhan sudah bagus hanya saja terkendala singkatnya waktu sehingga masih perlu beberapa polesan dan latihan”.
“Mari sama-sama menjaga kebersihan agar segera bisa terbebas dari corono dan mari berdoa kepada Allah Swt agar corona segera hilang dari Madiun, Indonesia dan seluruh Indonesia” Ucap Aliyatul selaku Walikelas Calya Cinta. (EM)