Kota Madiun (MIN 1) – Tak hanya menambah deretan prestasi bidang akademis, MIN 1 Kota Madiun terus mengembangkan program baru sebagai inovasi yang diharapkan mampu membawa MIN 1 Kota Madiun semakin bersinar. Upaya ini dapat terlihat dari adanya Kelas Musik sebagai salah satu program kelas di MIN 1 Kota Madiun. Program ini mulai dilaksanakan pada tahun ajaran baru 2024/2025.
Dibawah bimbingan Davi, siswa kelas 1 MIN 1 Kota Madiun berlatih tehnik memainkan pianika. Tidak hanya itu saja, siswa juga diperkenalkan tentang not pada tangga nada, jelasnya. Butuh proses hampir 6 bulan lamanya hingga pada akhirnya siswa MIN 1 Kota Madiun mampu memainkan pianika dalam kelompok musik. Tantangan terbesar adalah sikap dan mood siswa, ujar Davi.
Harapan besar kedepannya MIN 1 Kota Madiun memiliki kelompok musik pianika yang siap bertanding di ajang kejurkot maupun kompetisi nasiona, ungkap Marsiati, Kepala MIN 1 Kota Madiun. Program ini mendapatkan dukungan penuh oleh segenap keluarga besar MIN 1 Kota Madiun sehingga memudahkan langkah madrasah untuk menjalankan program kelas musik ini, tandasnya. (WSe)
Tinggalkan Komentar